1. Puisi Tak Terkuburkan (2000)
karya sutradara Garin
Nugroho mendapatkan penghargaan Silver Leopard Locarno
International Film Award 2000 dan Nominasi Silver Screen Award pada
Singapore International Film Festival.
2. Pasir Berbisik (2001)

3. Ca Bau Kan (2002)
Merupakan adaptasi dari
novel berjudul sama karya Remy Silado yang juga merupakan debut penyutradaraan
Nia Dinata. Nia meraih penghargaan Best New Director pada
Asia Pacific Film Festival 2002. Film ini juga menerima penghargaan Best
Art Direction utk Iri Supit pada festival yang sama.
4. Eliana-Eliana (2002)
Karya Riri Riza ini
mendapatkan penghargaan Best New Director pada
Singapore International Film Festival 2002, serta penghargaan Dragon
& Tiger Awards pada Vancouver International Film Festival
2002. Jajang C. Noer yang berperan sebagai ibu dari Eliana menerima
penghargaan Best Actress pada Cinemaya Festival of
Asian Cinema 2002 di New Delhi, India. Sedangkan untuk duet akting cemerlang
Rachel Maryam dan Jajang C. Noer juga menerima penghargaan Best
Actress pada Daeuville International Film Festival 2003.
5. Aku Ingin Menciummu Sekali Saja (2002)
Karya sutradara Garin Nugroho yang dibintangi Lulu Tobing ini menerima penghargaan Netpac Award Berlin International Film Festival 2003.
Karya sutradara Garin Nugroho yang dibintangi Lulu Tobing ini menerima penghargaan Netpac Award Berlin International Film Festival 2003.
6. Biola tak Berdawai (2003)
Merupakan debut
Sekar Ayu Asmara sebagai sutradara. Film ini menerima penghargaan Best Actress pada
Asia Pacific Film Festival 2003. Pada tahun 2004 film ini dipilih untuk mewakili
Indonesia untuk kategor Best Foreign Film Academy Awards tahun 2004.
7. Rindu Kami Padamu (2004)
Karya Garin Nugroho
ini meraih penghargaan Best Film Cinefan – Festival of
Asian and Arab Cinema 2005.
8. Impian Kemarau (2004)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar